Transformer Book T100, Notebook Plus Tablet Windows 8.1

Jika notebook menjadi teman yang tepat saat kita membutuhkan perangkat kerja saat kita sedang tidak di kantor, tablet merupakan sahabat terbaik jika kita ingin menikmati waktu luang sepanjang perjalanan. Nah, bagaimana jika kita kerap harus mengerjakan tugas saat tengah menikmati hiburan lewat tablet?

ASUS coba menawarkan solusi untuk kita semua dengan menghadirkan Transformer Book T100. Perangkat ini merupakan notebook ultra portabel dengan prosesor quad core Intel Atom terbaru dan memiliki layar HD 10,1 inci. Uniknya, bagian layarnya bisa dilepas dari keyboard, menjadikannya sebuah tablet Windows 8.1.


Kerja dan Hiburan di Windows 8.1
Dari sisi perangkat keras, ASUS Transformer Book T100 dengan platform Intel menawarkan performa multi-tasking yang mulus dan efisiensi energi yang tinggi. Prosesor yang dibuat dengan teknologi manufaktur 22 nanometer ini dilengkapi Intel HD Graphics bertenaga, mendukung DirectX 11, OpenGL 4.0 dan hanya mengonsumsi daya 4,5 hingga 7,5 watt.

Saat digunakan, keyboard dock yang tersedia juga ringan dan memiliki tombol-tombol presisi yang didesain agar nyaman untuk mengetik. Touchpad berfitur multi touch juga mendukung penuh Windows 8.1.

Teknologi IPS pada layar Transformer Book T100 memungkinkan pengguna melihat tampilan dengan presisi dari sudut seluas 178 derajat dan di bawah sinar matahari. Layar sentuh jenis capacitive disediakan untuk menghadirkan kontrol sentuhan yang akurat pada modus tablet. Sementara teknologi ASUS 'Reading Mode' mampu mengatur tingkat kecerahan layar agar pengguna lebih mudah saat membaca untuk jangka waktu yang lama.

Untuk konten hiburan, Windows Store juga kini menawarkan berbagai konten yang sudah jauh lebih kaya dibanding sebelumnya. Dan untuk menyempurnakan kenikmatan hiburan, Transformer Book dilengkapi dengan Teknologi audio ASUS SonicMaster menghadirkan suara yang nyata dan alami.

Beli Notebook dapat Tablet, Bonus Rp2,3 Juta
Dalam menarik perhatian pengguna, sejumlah vendor berlomba-lomba menyediakan penawaran yang menarik pada paket penjualan produknya. Mulai dari hadiah langsung, potongan harga khusus, dan lain-lain. ASUS punya cara yang berbeda untuk memberikan nilai tambah pada pengguna yang membeli perangkat besutannya seperti Transformer Book T100.

Jika pengguna pada umumnya membeli notebook hanya akan mendapatkan seperangkat notebook atau membeli tablet dan mendapatkan seperangkat tablet seperti yang sudah ia bayarkan, tidak halnya dengan pembelian perangkat ASUS yang satu ini.

Jika pengguna membeli Transformer Book T100, tak hanya notebook yang akan ia bawa pulang. Sebuah Tablet 10,1” dengan prosesor Intel terkini yakni Z3740 (1.86GHz, 2MB) juga langsung ia miliki. Bagaimana bisa?

Seperti sudah disebutkan, ASUS Transformer Book T100 adalah sebuah notebook ultra portabel. Selain prosesor Intel berteknologi terkini, ia dilengkapi RAM sebesar 2GB dan harddisk sebesar 500GB + SSD sebesar 32 atau 64GB. Uniknya, bagian layarnya bisa dilepas dari keyboard, menjadikannya sebuah tablet Windows 8.1.

Ketika pengguna sedang ingin bersantai sambil menikmati konten multimedia, menjelajah internet atau membaca buku digital, ia cukup melepas keyboard dock milik Transformer Book T100. Seketika Transformer Book T100 berubah menjadi sebuah tablet Windows 8.1 10,1 inci yang ringan, hanya 550 gram saja.

Lalu, bonus senilai Rp2,3 juta-nya dari mana?
Nah, ini yang menarik. Jika Anda membeli seperangkat Transformer Book T100, ASUS menyertakan bonus langsung Microsoft Windows 8.1 dengan lisensi resmi sekaligus Microsoft Office Home & Student 2013 versi penuh. Termasuk di dalamnya adalah Microsoft Word, Excel, PowerPoint dan OneNote yang semua fitur-fitunya bisa dijalankan sepenuhnya.

Sebagai informasi, kalau dibeli terpisah, Microsoft Windows 8.1 dipasarkan di harga 105 dolar AS atau sekitar Rp1,225,000. Adapun Microsoft Office Home & Student 2013 dijual di harga 97 dolar AS atau sekitar Rp1,131,000. Lumayan, kan?
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

0 komentar:

Post a Comment